Perlakuan Hesti Purwadinata pada Aurelie Moeremans berujung teror, ancaman masuk lewat direct message.
Artis Aurelie Moeremans belakangan mencuri perhatian publik.
Terkenal sebagai seorang aktris sinetron dan film, karya terbaru Aurelie mendadak jadi sorotan.
Bukan film atau sinetron baru, namun Aurelie menerbitkan sebuah buku berjudul Broken Strings.
Buku itu diketahui berisi cerita dan pengalaman pribadi Aurelie di masa lalu.
Lewat buku tersebut, Istri Tyler Bigenho itu mengungkap bahwa dirinya pernah mengalami 'grooming' atau pengkondisian bersifat manipulatif sejak usianya 15 tahun.
Buku tersebut lalu viral di media sosial dan jadi perbincangan netizen.
Namun viralnya buku Broken Strings tersebut rupanya memancing dampak lain yang tak diinginkan berupa teror dan ancaman.
Melansir Wartakotalive.com, Aurelie mengungkap, ancaman yang datang kini meluas.
Pasangan artis Hesti Purwadinata dan Edo Borne yang membuat unggahan di media sosial dengan maksud mendukung Aurelie juga dikabarkan jadi sasaran pengancaman oleh orang tak dikenal.
"Sampai sekarang, teh Hesti dan suaminya masih terus diancam, dari direct message hingga pesan di WhatsApp," kata Aurelie Moeremans dikutip dari Wartakotalive.com, Senin (12/2/2026).
Meski ancaman tersebut tidak ditanggapi, Aurelie Moeremans menilai situasi itu tetap mengganggu dan menimbulkan rasa tidak nyaman.
"Kalau aku yang diancam, aku bisa terima, tapi kalau sampai orang lain ikut kena hanya karena berdiri di sampingku, itu berat,” tegas Aurelie Moeremans.
Ia menyadari bahwa unggahan ulang justru bisa membuka identitas para pendukungnya ke pihak-pihak yang berniat buruk.
Aurelie Moeremans tetap membaca, menghargai, dan merasakan seluruh doa serta dukungan yang diberikan kepadanya.
Aurelie Moeremans membagikan gratis buku Broken Strings yang menuliskan kisah personal tentang luka batin dan proses penyembuhan yang dialaminya.
Ia menjadi korban grooming di usia remaja, pengalaman yang kini ia bagikan sebagai bentuk keberanian sekaligus penguatan bagi para penyintas lainnya.
Dukungan dari Suami
Melansir Tribunnews Bogor, Aurelie Moeremans juga menegaskan kalau sang suami, Tyler Bigenho jadi sosok yang mendorong dirinya menulis buku tersebut.
Menurut Aurelie, sang suami yang sejak awal percaya kalau ceritanya bisa memberi dampak baik bagi wanita lain.
"Makasih banget buat semua yang udah reach out setelah baca bukuku #BrokenStrings. Aurélie kecil di dalam aku seneng banget punya kalian," tulis Aurelie di postingan Instagramnya.
Ia juga menyampaikan terima kasih secara khusus kepada sang suami.
"Banyak yang bilang terima kasih karena aku nulis buku ini, tapi sebenernya aku juga harus bilang makasih ke suamiku, @drtylerbigenho . Dia yang dari awal percaya ceritaku bisa jadi sesuatu yang baik dan berarti buat banyak gadis muda lainnya.
Di wedding speech ini, dia cerita satu momen yang gak akan pernah dia lupain, dan itu salah satu alasan kenapa dia yakin sama aku dan perjalanan ini," tulisnya sambil memposting video momen pernikahannya dengan Tyler. https://banjarmasin.tribunnews.com/seleb/1345585/perlakuan-hesti-purwadinata-pada-aurelie-moeremans-berujung-teror-ancaman-masuk-lewat-dm?page=all
Tags
Aurelie Moeremans
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/Kolase-Aurelie-Moeremans-dan-Hesti-Purwadinata.jpg)