Hubungan antara ibu dan anak angkat, yakni Sarwendah dan Betrand Peto belakangan kerap menjadi sorotan.
Keduanya dinilai memiliki hubungan yang berlebihan hingga dinilai kelewat vulgar.
Bukan tak beralasan, usia Bertand Peto yang semakin dewasa membuat sejumlah pihak mengingatkan istri dari Ruben Onsu ini untuk menjaga jarak dengan anak angkatnya tersebut.
Melihat ini, psikolog Lita Gading ikut menyorotinya dan ikut menyinggung soal libido.
Melalui akun TikTok pribadinya @litagading5, Lita Gading menyarankan Sarwendah lebih baik introspeksi diri ketimbang melayangkan somasi.
Diketahui, Sarwendah baru-baru ini melayangkan somasi kepada sejumlah haters terkait komentar miring yang ditujukan kepada Bertand Peto.
"Introspeksi diri karna lebih baik untuk kesehatan jiwa kita," tulis akun TikTok @litagading5 dilansir Tribun-medan.com dari BanjarmasinPost.co.id, Minggu (19/5/2024).
Menurutnya, komentar miring yang muncul itu refleksi atas interaksi Sarwendah dan Betrand Peto selama ini.
Penyebabnya, beberapa orang menilainya tidak lazim.
"Harusnya introspeksi. Komentar-komentar netizen itu (cerminan) dari apa yang dilihat netizen," ujar Lita Gading.
Apalagi, menurut Lita Gading, Betrand Peto kini sudah beranjak dewasa.
Jadi kurang pas jika kelewat intens berinteraksi dengan Sarwendah.
"Betrand itu kan sudah dewasa. Ada naluri dan libido naik mungkin saja terjadi, walaupun itu ibu sendiri," ujarnya.
Lita Gading pun meminta Sarwendah membatasi interaksi berlebihan dengan Betrand Peto.
Bahkan, Lita menyarankan agar kontak fisik yang tidak lazim di mata masyarakat diminimalkan.
"Kurang elok lah dengan hal-hal yang diperlihatkan secara vulgar dan sensitif."
"Apalagi seperti kiss, peluk, dan apapun yang terlihat tidak lazim di masyarakat itu sebaiknya dihindari," jelas Lita Gading. https://bangka.tribunnews.com/
Tags
Sarwendah